Kebun Kota Hijau Kelurahan Kebon Kosong Dapat Bantuan Dana

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Menghantara saat memberikan sambutan penyerahan bantuan, di Gedung Serbaguna, Komplek Angkasa Pura, Rabu (30/1). Foto: Christ

Berdiri sejak tiga tahun silam, kebun kota hijau mandiri ini telah meraih berbagai penghargaan baik tingkat provinsi maupun nasional. Beragam pohon produktif nan indah dan subur ada. Bukan hanya itu, bank sampah terkelola dengan sangat baik, di Kelurahan Kebon Kosong, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat.

Camat Kemayoran Herry Purnama mengatakan seiring berjalannya waktu bank sampah di kebun kota saat ini terus berkembang. Terlihat dari kegiatan dan proses pengelolaan yang sudah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sekitar.

“Saya merasa bangga atas apa yang telah diraih dan dilakukan para pengurus kebun kota hingga dapat menghasilkan pupuk terbaik. Bahkan banyak tamu dari luar negeri melakukan studi banding ke sini,” ungkap Herry senang, di Gedung Serbaguna Kebun Kota Mandiri, Komplek Angkasa Pura, Rabu (30/1).

Demi terus mengembangkan sayapnya, Pemerintah Kota Jakarta Pusat berhasil bekerjasama dengan Pegadaian lewat program CSR.

Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Menghantara mengatakan bantuan yang diberikan ini berupa, mesin pres botol, mesin cacah daun, laptop dan printer. Bayu berharap kegiatan di sini dapat lebih berkembang.

"Ya hari ini penyerahan bantuan kepada pengurus kebun kota senilai 70 juta berupa barang. Apresiasi untuk bank sampah di sini dengan ditambah bantuan mesin semoga lebih maksimal dalam mengelolahnya," tandas Bayu. (As)

 

 

Kominfotik JP/Christ