Nyambut HUT RI, Kecamatan Johar Baru Gelar Lomba

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Berbagai perlombaan dalam memperingati perayaan HUT RI ke 74 digelar di halaman kantor Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat, Kamis (15/8).

Camat Johar Baru, Nurhelmi Savitri mengatakan sejumlah lomba ditampilkan yang melibatkan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan PJLP dari sejumlah UKPD. Diantaranya lomba tumpeng, yel - yel, tarik tambang, makan kerupuk dan jenis lomba lainnya.

"Bisa dilihat tadi dari PJLP berbagai Satpel menunjukan kebolehan mereka, sama tadi tarik tambang sangat seru sekali, kalau lomba tumpeng itu ibu - ibu PKK dan hasilnya nanti untuk makan - makan sore," terangnya.

Masih kata Nurhelmi, jajaranya memilih menggelar lomba dalam lebih awal dikarenakan untuk tidak mengganggu acara perayaan HUT pas tanggal 17 Agustus. Kegiatan ini juga untuk memupuk kekompakan antar karyawan.

"Hadiah tidak besar dan berasal dari swadaya bersama. Intinya kita ingin memeriahkan HUT RI ke 74 dan meningkatkan kekompakan," tutupnya.


Kominfotik JP / Christ