Pemkot Jakpus Gelar Futsal Tingkat Kota Bagi Remaja
Reporter: Kominfotik JP | Editor: Kominfotik JP
Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat akan menggelar Festival Olahraga Rakyat Sepanjang Tahun untuk Cabang Olahraga (Cabor) Futsal Tingkat Kota Jakarta Pusat.
Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi menerangkan kegiatan ini dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat dengan menyelenggarakan kegiatan yang positif bagi para remaja.
Irwandi menilai, terbatasnya lahan olahraga di Jakarta membuat anak dan remaja kesulitan bermain futsal.
Untuk itu, lanjut Irwandi, pihaknya memfasilitasi semangat generasi muda dengan menggelar kompetisi futsal. Dan peserta dari lomba futsal tingkat kota ini merupakan pemenang lomba futsal tingkat kecamatan.
“Jadi, nanti para lurah dan camat yang membuat ramai kontingen futsalnya semeriah mungkin. Tunjukkan kreativitas masing-masing kecamatan,” terangnya, di Ruang Wakil Wali Kota Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Kamis, (14/3).
Sementara itu, Kasudin Pemuda dan Olahraga, Tedi Cahyono menerangkan kegiatan ini akan dilakukan selama tiga hari ke depan mulai dari 22-24 Maret mendatang, di lapangan Arcici, Kecamatan Senen.
“Para pemenang akan mendapatkan piala plus mendali dan uang pembinaan,” tandasnya. (As/Stk)
Kominfotik JP/NEL