Pemkot Jakpus Gelar Survei Kepuasan Masyarakat

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Sosialisasi Survei Kepuasan Masyarakat (Jak Potret) dan Bimtek pengaduan warga tingkat kelurahan, di Kecamatan Gambir, jakarta Pusat, Selasa (26/3). Foto: Day

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat gelar Sosialisasi Survei Kepuasan Masyarakat (Jak Potret) dan Bimtek pengaduan warga tingkat kelurahan melalui CRM yang diikuti oleh aparat serta perwakilan masyarakat.

Pelaksanaan sosialisasi dalam satu hari berlangsung di dua tempat. Hari ini digelar di Kecamatan Gambir dan Sawah Besar.

Kabag Kepegawaian Tatalaksana dan Pelayanan Publik (KTPP) Jakarta Pusat, Martua Sitorus menjelaskan, Jak Potret ini adalah aplikasi survei untuk menghimpun penilaian kepuasan masyarakat atas kinerja Pemprov DKI Jakarta melalui penilaian kinerja para pejabat seperti lurah, camat dan wali kota.

“Adapun yang dinilai untuk lurah yaitu pelayanan, camat koordinasinya, dan wali kota kebijakan strategis,” jelasnya saat membuka Sosialisasi Survei Kepuasan Masyarakat di Ruang Rapat Camat Sawah Besar, Selasa (26/3).

Nanti, lanjutnya, mereka dinilai oleh responden yang terdiri dari unsur pemerintahan dan  perwakilan masyarakat sesuai tingkatannya misalnya wali kota respondennya yaitu Forkopimda, MUI, DMI, Kadin, HIPMI, Formapel, Forum Anak, FK Lanjut Usia, Dewan Kota/Kabupaten, FKDM, FKUB, Karang Tarunan, dan camat.

Sedangkan camat respondennya yaitu Muspika, MUI, DMI, PKK, Karang Taruna, FKDM, Formapel, Forum Komunikasi Kota Sehat, Forum Komunikasi Lanjut Usia, dan lurah.

Sementara untuk lurah respondennya yaitu Babinkamtibmas, Babinsa, Pokja Kota Sehat, RT, RW, LMK, Karang Tarunan, FKDM, Posyandu, Jumantik RW. Jumantik RT, dan PPKB.

Menurut Martua, responden itu sendiri yang sering berhubungan langsung dengan lurah, camat atau dengan wali kota.

“Sebagai responden nomor handphone akan dicatat semua dan harus yang android. Jika ada pengaduan tentang lurah, camat ataupun wali kota yang kinerjanya tidak bagus ataupun yang baik bisa dinilai dan dilaporkan. Ini cara mudah menilai walikota/bupati, camat dan lurah. Dan jangan khawatir, kerahasiaan data dan jawaban responden dijamin oleh penyelenggara survei,” ungkapnya, seraya menambahkan, responden dalam menilai harus objektif dan nyata.

Sementara itu, nara sumber Jakarta Smart City (JSC) DKI Jakarta, Alex menjelaskan untuk mengunduh aplikasi Jak Potret melalui play store (khusus ponsel dengan operating system android) dan di situ ada tahapan-tahapannya.

Ikut hadir pada acara tersebut Kasudin Kominfotik Jakpus, Tatik Mulyani, Sekcam Gambir, Edi Supriyanto, dan Sekcam Sawah Besar, Devi Riana Sumanthi. (As/Stk)

 

 

Kominfotik JP/Day