Pemkot Jakpus Resmikan Septic Tank Ramah Lingkungan

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Septic Tank ramah lingkungan di Kelurahan Petamburan, Jakarta Pusat, Selasa (26/2). Foto: Christ

Pembuangan limbah mandi, cuci dan kakus (MCK) di kota-kota besar seperti Jakarta memang menjadi permasalah, dengan banyak permukiman padat penduduk membuat pembuangan limbah tidak terkontrol dengan baik ke saluran air. 

Dalam menjawab permasalahan itu, Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara bersama jajarannya dan PD Pal meresmikan "Septic Tank Ramah Lingkungan" di Kelurahan Petamburan, Jakarta Pusat, Selasa (26/2).

Bayu mengungkapkan, terdapat empat toilet umum yang limbahnya akan mengalir ke tempat penampungan tersebut, dan ini merupakan langkah nyata mengurangi limbah yang akan mengalir ke saluran.

"Spetic Tank hibah dari PD Pal, sebuah contoh perusahaan daerah sudah mampu memproduksi intalasi pengolahan air limbah (IPAL) untuk menjaga kualitas air yang dibuang," kata Bayu.

Bayu berharap, hadirnya toilet dan Spetic Tank ini agar dapat dimanfaatkan dengan maksimal oleh masyarakat. Untuk itu, lanjutnya, warga dapat merawat dan menjaganya, sebab, memakan biaya untuk pembuatannya.

"Mudah-mudah menjadi ketuk tular untuk daerah lainnya," tandasnya. (As)

 

 

Kominfotik JP/Christ