Penataan Jalan Setiakawan Baru
Reporter: Kominfotik JP | Editor: Kominfotik JP
Lurah Duri Pulo, Iri Damiri dan Kasie Ekbang LH Kelurahan Duri Pulo, Fitrah melakukan penataan kawasan di Jalan Setiakawan Baru, Kelurahan Duri Pulo, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/8).
Iri Damiri mengatakan, penataan kawasan dilakukan karena di sisi Kali Item Duri banyak barang bekas gerobak milik Pedagang Kaki Lima (PKL), dan puing-puing yang berada di sisi kali.
"Kita kerahkan 60 petugas gabungan dalam kegiatan ini. Gerobak tadi kita angkat ada tiga dan barang bekas kita turut di angkut," ucap Iri Damiri, Rabu (14/8).
Iri Damiri menerangkan bahwa dirinya akan melakukan pembersihan ini selama dua hari. Sebab, lanjutnya, material yang diangkut cukup banyak terlebih ada material bangunan yang dibuang sembarangan.
"Kita juga akan lakukan pengawasan secara ketat dan petugas Satpol PP nanti akan kita kerahkan," jelasnya.
Sementara itu, Kasie Ekbang LH Kelurahan Duri Pulo, Fitrah mengatakan, sebelumnya di lokasi ini sangat tidak tertata. Mulai dari dijadikan parkir kendaraan, barang bekas, dan tempat gerobak PKL.
"Setelah bersih nanti direncanakan di lokasi tersebut akan ada kegiatan pop up dengan menggelar satu tenda," tandasnya. (As/Stk)
Kominfotik JP/Christ