Penindakan Parkir Liar di Karet Tengsin  

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Puluhan petugas gabungan melakukan penertiban parkir liar terhadap kendaraan roda dua di Jalan KH. Mas Mansyur, Kelurahan Karet Tengsin, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (13/9). Foto: Christ

Puluhan petugas gabungan melakukan penertiban parkir liar terhadap kendaraan roda dua di Jalan KH. Mas Mansyur, Kelurahan Karet Tengsin, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (13/9).

Saat diwawancarai, Seketaris Lurah Karet Tengsin, Ani mengatakan, jajaranya berhasil melakukan Operasi Cabut Pentil (OCP) terhadap kendaraan roda dua. Lokasi tersebut merupakan area di mana motor kerap terjaring karena parkir di atas trotoar.

"Tadi kita jaring 50 roda dua, petugas yang dikerahkan mencapai 32 personil gabungan," ucap Ani di sela-sela penertiban.

Masih kata Ani, kendaraan roda dua yang parkir umumnya pegawai perkantoran di sekitar lokasi, tamu dan petugas keamanan MRT. Alasan para pemilik kendaraan memilih untuk memarkirkan kendaraan di lokasi yang dilarang cukup klasik.

"Mereka mau yang dekat-dekat kendaraan mereka, atau juga mahalnya area parkir di gedung perkantoran. Saya saja sampai hapal beberapa pengendara yang kena OCP," tutupnya.(As/Stk)

Kominfotik JP/Christ