Rumah Tradisional dan Aneka Tanaman Hias, Siap Warnai Lebaran Betawi

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Ilustrasi. Foto: pusat.jakarta.go.id

Jakarta Pusat akan mendirikan Rumah Tradisional Betawi di sisi Barat Silang Monumen Nasional (Monas) yang akan menjadi salah satu tempat bagi pengunjung pada Lebaran Betawi tanggal 19-21 Juli 2019 mendatang.

“Selain mendekorasi Rumah Tradisional Betawi, ribuan tanaman kita tanam di lokasi tersebut. Jenis tanaman di antaranya, Jengger Ayam, Marigold, Tapak Darah, dan beberapa pohon pelindung,” kata Kepala Suku Dinas Kehutanan Jakarta Pusat, Mila Amanda, ditemui di Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Selasa (16/7).

Menurutnya, pengerjaan Rumah Tradisional Betawi dan penataan taman akan dilakukan pada hari Kamis (18/7) mendatang. Dengan menerjunkan 20 pasukan hijau Sudin Kehutanan Jakarta Pusat.

Mila juga mengimbau warga agar tidak menginjak tanaman yang ditanam dan tidak membuang sampah sembarangan.

"Buang sampah pada tempatnya. Dan kita akan warnai Rumah Tradisional Betawi di acara Lebaran Betawi dengan tanaman hias," tutupnya. (As/Stk)

 

 

Kominfotik JP/Christ