Satgas SDA Menteng Perbaiki Turap Amblas

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Satuan Pelaksana Tugas Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Menteng, melakukan perbaikan terhadap turap, di Jalan Menteng Surabaya VIII RT 14 RW 03, Kelurahan Menteng, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat.Foto: pusat.jakarta.go.id

Satuan Pelaksana Tugas Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Menteng, melakukan perbaikan terhadap turap, di Jalan Menteng Surabaya VIII RT 14 RW 03, Kelurahan Menteng, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat.

Kepala Satuan Pelaksana Tugas (Kasatpel SDA) Kecamatan Menteng, Yopi mengatakan amblasnya turap disebabkan akar pohon dan tergerus air akibat curah hujan yang tinggi. 

"Sebelumnya kita angkut dulu material yang amblas, dan saat ini masih dalam perbaikan oleh Satgas SDA," kata Yopi, saat dikomfirmasi, Rabu (16/1).

Ia mengungkapkan, turap yang amblas panjangnya 3 meter yang saat ini dikerjakan oleh delapan Satgas SDA. "Konsep pembangunan yang amblas semuanya sama seperti sebelumnya menggunakan material batu kali dan ditargetkan jika kondisi cuaca bagus, perbaikan rampung dalam satu minggu," tandasnya. (as)

 

Kominfotik JP/Christ