Satpel LH Kecamatan Menteng Sebar 39 Tong Sampah Buatan Jerman

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Kepala Satuan Pelaksana Tugas Lingkungan Hidup (Kasatpel LH) Kecamatan Menteng, Sutadi. Foto: Christ

Guna mempermudahkan pengangkutan, Kepala Satuan Pelaksana Tugas Lingkungan Hidup (Kasatpel LH) Kecamatan Menteng, Sutadi telah menyebar 39 unit tong sampah buatan Jerman di sepuluh titik.

“Sepuluh titik penempatan tong sampah berada di Pertokoan Jalan Sabang 15 unit, Jalan Teungku Umar tiga unit, SDN 01 Gondangdia satu unit, Poll Gerobak Anyer enam unit, Jalan Surabaya Antik No 1 satu unit, dan Gedung KPU RI sebanyak tiga unit,” jelas Sutadi, saat ditemui di kantornya, Senin (14/1).

Sementara, lanjutnya, yang lain ditempatkan juga di beberapa JP. Di antaranya, JP 09 sebanyak tiga unit, JP 3 ada satu unit, JP 44 sebanyak tiga unit dan JP 1 ada tiga unit.

Sutadi mengaku, penyebaran tong sampah ini guna mempermudahkan pengangkutan dan dalam satu tong sampah bisa memuat satu meter kubik. (as)

 

Kominfotk JP/Christ