SDA Sawah Besar Angkut 500 Meter Kubik Material Galian Tanah

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Galian normalisasi saluran, di Jalan Kartini Raya, Sawah Besar Jakarta Pusat, Rabu (7/8). Foto: Christ

Galian normalisasi saluran yang berada di Jalan Kartini Raya, Sawah Besar Jakarta Pusat menghasilkan 500 meter kubik material galian tanah.

Hal tersebut dikemukakan Kepala Satuan Tugas (Kasatpel) SDA, Kecamatan Sawah Besar, Nanang Kusnandi, Rabu (7/8).

Nanang mengatakan, normalisasi tersebut atas Musrenbang warga. Dalam normalisasi tersebut dikerahkan satu alat berat untuk melakukan galian perluasan saluran.

"Target kita rampung September 2019, dan baru dikerjakan satu bulan ini masih berkelanjutan," terangnya.

Nanang menambahkan, jajarannya juga mengalami kendala dalam normalisasi saluran tersebut. "Adanya kabel utilitas, tiang listrik, dan jaringan pipa pam," ungkapnya, seraya menyatakan, seluruh material dibuang ke PLTU Ancol Jakarta Utara. (As/Stk)

 

 

Kominfotik JP/Christ