Serahkan Santunan dari Baznas, Irwandi Imbau ASN Peduli Anak Yatim

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Wakil Wali Kota Jakpus, Irwandi memberikan santunan kepada anak yatim dari Baznas Jakpus dalam perayaan Tahun Baru Islam di Masjid AL-Fauz Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Kamis (26/9). Foto: PKLUNJ

Wakil Wali Kota Jakarta Pusat (Jakpus), Irwandi mengimbau kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) Jakpus untuk peduli dan berbagi pada anak yatim.

Hal ini diungkapkan Irwandi usai menyerahkan santunan pada 100 anak yatim dari Baznas (Baziz) Jakpus dalam perayaan Tahun Baru Islam di Masjid AL-Fauz, Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Kamis (26/9).

Menurutnya, kepedulian ASN dalam memberikan santunan pada anak yatim tidak hanya diberikan saat Tahun Baru Islam atau Lebaran Anak Yatim. Tetapi, diharapkan para ASN dapat menyantuni mereka kapanpun waktunya.

“Kita harapkan para ASN tidak hanya membantu anak-anak yatim ini pada 10 Muharram saja, tapi di hari biasanya juga,” ungkapnya.

Irwandi juga menekankan, perayaan Tahun Baru Islam dan pemberian santunan ini dalam rangka memberikan keadilan sosial bagi warga Jakarta Pusat. Sehingga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat. (As/Stk)

Kominfotik JP/NEL