Sosialisasi Pemilih Pemula Jakpus Gelar Election Speed Run

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi . Foto: pusat.jakarta.go.id

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat akan menggelar Election Speed Run, akhir Maret mendatang, untuk mensosialisasikan Pemilu Legislatif dan Pemilihan Presiden, pada pemilih pemula. 

Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi menerangkan, kegiatan ini akan melibatkan 750 siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) se-Jakpus, khususnya yang telah memperoleh hak pilih.

Menurutnya, melalui Election Speed Run ini pihaknya ingin mensosoalisasikan pada pemilih pemula bagaimana mereka dapat mengunakan hak pilih mereka dengan tepat. Sehingga, mereka mendapatkan informasi yang akurat seputar Pemilu 2019. 

"Jadi jangan sampai nanti saat Pemilu berlangsung, mereka bingung bagaimana mengunakan hak pilih mereka. Kita sosialisasikan kepada mereka melalui cara berbeda dengan mengajak berolahraga. Rencananya kegiatan ini akan dilakukan 24 Maret," ungkapnya, ditemui di Ruang Pola Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Senin (4/3). 

Irwandi menilai, di era milenial ini cara-cara kreatif dalam memberikan sosialisasi pada pemilih pemula mudah dipahami dibanding mengunakan sosialisasi konvensional. Nantinya kegiatan ini juga akan diisi dengan hiburan berupa band, bazar PKT, dan lainnya. 

"Kegiatan Pemilu ini event besar, kegiatan demokrasi bangsa tidak main-main sehingga mensosialisasikan pada pemilih pemula juga butuh strategi harus kekikinian sesuai dengan era milenial. Agar mereka juga lebih memahami, dibanding sosialisasi di kantor kelurahan," terangnya.

Lebih lanjut Irwandi menjelaskan kegiatan ini merupakan kegiatan bersama dari berbagai unsur mulai dari KPU Jakpus, Kepolisian, Dandim, BPJS, Bank DKI, hingga CSR swasta yang mendukung kegiatan ini.

Diharapkan, kata Irwandi, kegiatan ini mampu memberikan suasana kondusif menjelang Pemilu. "Election Speed Run sendiri, artinya kita bekerja cepat. Karena Pemilu sudah dekat, makanya semuanya serba cepat. Semua sektor mulai dari pemerintah, KPU, Kepolisian, Dandim sama-sama bekerja memastikan Pemilu berjalan baik dan damai," tandasnya. (As/Stk)

 

 

Kominfotik JP/NEL