Wakil Wali Kota Jakpus Kukuhkan 54 Paskibra Tahun 2019

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Calon paskibraka tingkat wali kota Jakarta Pusat resmi dikukuhkan oleh wakil wali kota Jakarta Pusat, Irwandi, di kantor wali kota Jakarta Pusat, Kamis (15/8).

"Hari ini, calon paskibraka tingkat wali kota madya Jakarta Pusat, resmi dikukuhkan," ucap Irwandi, pada upacara pengukuhan calon paskibraka.

Upacara pengukuhan ini dilakukan dengan lagu-lagu nasional seperti Indonesia Raya dan lagu mengheningkan cipta. Sejumlah perwakilan dari pihak sekolah paskibraka juga hadir mengikuti upacara tersebut.

Purna Paskibraka Indonesia (PPI) pun tampak hadir mengenakan celana dan jas hitam.

Sementara itu, Kepala Seksi (Kasie) Kepemudaan Sudinpora Jakarta Pusat, Wisnu Nugroho mengatakan para paskibra yang ada saat ini telah melalui berbagai seleksi. Jumlah awal paskibra mencapai 800, kemudian melalui seksi yang cukup panjang hingga mencapai 54 paskibra.

"Tahun ini paskibra cukup baik, terlebih ada yang mewakili tingkat nasional dari Jakarta Pusat," tutupnya.

 

 

Kominfotik JP / Christ