Wali Kota Jakpus: Gunakan Kontrasepsi Kendalikan Jumlah Anak
Reporter: Kominfotik JP | Editor: Kominfotik JP
Menyambut Hari Kontrasepsi se-Dunia seluruh jajaran Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat (Pemkot Adm Jakpus) mengikuti Senam Maumere di Plaza Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jumat (13/9).
“Dalam rangka Hari Kontrasepsi selain di Kantor Wali Kota, senam Maumere juga dilaksanakan di seluruh Kantor Kecamatan dan Kelurahan se-Jakarta Pusat,” kata Wali Kota Jakarta Pusat, usai mengikuti Senam Maumere.
Bayu mengimbau, gunakan kontrasepsi untuk mengendalikan jumlah anak serta menjaga stabilitas penduduk baik di kota, kelurahan maupun kecamatan.
“Karena yang terpenting bukan jumlah anak tapi kualitasnya. Ke depan anak membutuhkan biaya pendidikan dan pendidikan juga akan lebih kompetitif,” jelasnya.
Hari Kontrasepsi se-Dunia ini dimeriahkan juga dengan Senam Primadona yang diisi dengan hiburan musik, bazar, dan doorprize.
Kominfotik JP/As/NEL