Wali Kota Lepas Peserta MTQ Jakpus
Reporter: Kominfotik JP | Editor: Kominfotik JP
Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara, melepas Kafilah Kota Administrasi Jakarta Pusat yang akan mengikuti MTQ ke XXVIII Tingkat Provinsi DKI Jakarta 2019, di Masjid Al-Fauz yang akan berlangsung selama lima hari (19-23 Desember 2019).
Bayu Meghantara mengatakan, melihat peserta MTQ yang akan mengikuti MTQ Tingkat Provinsi DKI begitu semangat dan ceria, ini menandakan peserta MTQ Kota Jakarta Pusat akan meraih prestasi dan menjadi juara.
“Saya yakin dan optimis peserta MTQ Jakarta Pusat pasti ada yang menjadi juara Tingkat DKI bahkan Tingkat Nasional," kata Bayu.
Bayu menjelaskan, MTQ adalah salah satu ajang perlombaan yang bergengsi, sehingga setiap wilayah telah mempersiapkan diri melalui berbagai seleksi-seleksi di Tingkat Kelurahan, Kecamatan dan Kota.
Oleh karena itu, lanjutnya, peserta yang telah terpilih sebagai juara di Tingkat Kota akan diutus mengikuti MTQ Tingkat Provinsi DKI Jakarta.
"Semoga Kafilah MTQ Kota Administrasi Jakarta Pusat yang mengikuti ajang bergengsi ini, bisa menjadi yang terbaik dalam ajang MTQ Tingkat Provinsi DKI Jakarta mengingat tahun ini Kota Adm Jakpus sebagai tuan rumah pelaksanaan MTQ Tingkat DKI Jakarta sehingga dapat mengharumkan nama kota Administrasi Jakpus," ujar Bayu.
Lebih lanjut Bayu mengimbau kepada seluruh peserta MTQ supaya menjaga kesehatan. "Jangan banyak begadang serta makan makanan yang penuh gizi dan protein, agar saat mengikuti lomba MTQ badan merasa segar dan fit," imbaunya.
Sementara itu, Ketua LPTQ Jakarta Pusat, Ustadz Muhaimin menjelaskan, jumlah peserta MTQ Jakarta Pusat yang mengikuti MTQ Tingkat DKI Jakarta sebanyak 35 orang merupakan peserta MTQ terbaik Tingkat Kota Jakpus, adapun cabang yang diikuti yaitu yang mewakili Jakarta Pusat di antaranya tiga cabang dan 18 golongan.
"Saya menguncapkan banyak terima kasih dan mengapresiasi kepada SKPD/UKPD, serta semua pihak yang telah membantu jalannya MTQ sehingga berjalan lancar. Mudah-mudah dengan MTQ ini dapat melahirkan Qori-Qori’ah, Hafidz-Hafidzoh, Mufasir-mufasiroh sehingga dapat mengharumkan nama baik Jakarta Pusat di Tingkat Prov. DKI Jakarta," tandasnya.
Ikut hadir Sekretaris Kota (Sekko) Jakpus, Iqbal Akbarudin, Asisten Administrasi Kesra, M. Fahmi, dan Kabag. Kesra, Haikal Shodri. (As/Stk)
Kominfotik JP/Day