Kelurahan Kemayoran Gelar Tes Swab Bagi Warga RW 07

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Tes swab di RPTRA Bandar Kemayoran. Foto: Day

Kelurahan Kemayoran, menggelar tes swab di RPTRA Bandar Kemayoran guna menangkal penyebaran virus Corona atau Covid-19 masa PSBB transisi, Kamis (11/6).

Menurut Lurah Kemayoran, Rachmat Fajar, sebanyak 42 orang ikut tes swab yang diperuntukan bagi warga RT.10, 11, 13 RW 07.

Rachmat mengutarakan, jika ada warga dari luar wilayah Kemayoran juga bisa ikut tes swab, begitu juga bagi ASN, anggota PPSU, TNI, dan Polisi.

“Mudah mudahan dari hasil tes swab nanti, tidak ada warga yang terkena virus Corona atau Covid-19," harapnya saat dikonfirmasi, Jumat (12/6).

Sementara itu, Kepala Puskesmas Kecamatan Kemayoran, Dr. Buana mengatakan hasil tes bagi warga RT 10, 11, 13 RW 07 yang digelar di RPTRA Bandar Kemayoran akan diketahui dalam waktu lima sampai tujuh hari ke depan.

“Dalam tes sweb kali ini Puskesmas Kecamatan Kemayoran menerjunkan 10 orang tenaga medis. Selain Kelurahan Kemayoran, tes swab juga telah dilaksanakan di sejumlah kelurahan di wilayah Jakarta Pusat, seperti Kelurahan Cempaka Baru, Kebon Kosong, dan Kelurahan Utan Panjang," tandasnya. (As)

 

Kominfotik JP/Day