Kenyamanan Pesepeda, MCB di Wilayah Jakpus Dicat

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Petugas Bina Marga cat MCB. Foto: Chr

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat mulai melakukan pengecatan di sejumlah MCB pembatas lajur Transjakarta yang ada di Jakarta Pusat. Pengecatan ini dilakukan seiring banyaknya pesepeda yang terus beraktivitas di setiap waktu.

Kasudin Bina Marga Jakarta Pusat, Rakim Sastranegara mengatakan, tujuan dilakukan pengecatan terhadap MCB untuk memberikan keamanan kepada pengguna jalan, khususnya para pesepeda.

"Kita cat agar pembatas jalan tersebut terlihat oleh pengendara kendaraan dan pesepeda. Untuk menghindari terjadinya kecelakaan kendaraan akibat menabrak MCB," ucapnya, saat dikonfirmasi, Jumat, (3/7).

Pengecatan terhadap MCB tersebut terus dilakukan secara serentak oleh tiap Satpel Bina Marga per-kecamatan.

Sementara itu, Kepala Seksi Jalan dan Jembatan Yudha menjelaskan, MCB yang sudah dicat berada di Jalan Gunung Sahari, Jalan KH. Hasyim Ashari, Jlam Veteran, Jalan Ir. H. Juanda, Jalan Jend. Sudirman, dan Jalan Gatot Subroto.

"Kemudian di Jalan Kramat Raya, Selemba Raya, Letjend Suprapto, Jend. Ahmad Yani, Pegangsaan, Pramuka, Ridwan Rais, Tambak, dan Jalan Suryopranoto. Sampai saat ini pengecatan masih terus dilakukan oleh Satuan Tugas (Satgas) Bina Marga di lapangan," singkatnya. (As)

 

Kominfotik JP/Chr