Kunjungan Wagub Semangati ASN dan PPSU Kelurahan Duri Pulo

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Wagub DKI Jakarta mengunjungi PTSP Kelurahan Duri Pulo. Foto: Lik

Ada tamu spesial di Kelurahan Duri Pulo, Kecamatan Gambir, Kamis (11/6) pagi tadi. Orang nomor dua di Pemprov DKI Jakarta, Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria menyambangi kantor kelurahan. Bersama dengan Wagub, turut hadir dua orang anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta, Basri Baco dan Desi Kristiana serta Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara.

Kedatangan Wagub mendapat sambutan meriah dari para pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU). Andai saja tidak dalam suasana pandemi Covid-19, mereka pasti sudah mendekati dan bersalaman dengan Wagub. Kali ini, salam dan sapa dilakukan tanpa kontak fisik.

Wagub lantas menuju ke aula untuk berdiskusi dengan para ASN. Riza, yang baru dilantik sebagai Wakil Gubernur Jakarta sejak 15 April 2020 lalu ini ingin mendengar langsung curahan hati garda depan Pemprov DKI Jakarta. Ia juga sempat melihat sendiri pelayanan kepada warga di Pelayanan Terpadu Satu Pintu.

Kepada jajarannya, Riza berpesan untuk bekerja dengan baik dan profesional. “Berikan pelayanan terbaik untuk warga,” ujar pria kelahiran Banjarmasin, Kalimantan Selatan itu.

Pesan Wagub menjadi suntikan motivasi bagi para ASN maupun PPSU. Bekerja dari rumah (work from home) adalah kemewahan yang tidak bisa mereka rasakan. Bukan karena tidak takut dengan ancaman Covid-19, tetapi pengabdian pada negara yang membuat mereka tetap harus datang ke kantor. Pekerjaan ASN di kelurahan justru meningkat intensitasnya. Mereka harus membantu verifikasi data penerima bantuan sosial, mengkoordinasikan RW dan RT untuk distribusi bantuan sembako dan masker, menyosialisasikan dan soal Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) sampai mengimbau warga untuk taati protokol kesehatan.

Erlitna, salah satu ASN di Kelurahan Duri Pulo menyatakan akan mengikuti arahan Wagub untuk meningkatkan pelayanan dan bekerja dengan ikhlas. “Kita di sini tidak semata mencari jabatan atau uang, tapi kami mencari keberkahan dunia dan akhirat. Dengan begitu kami bisa bekerja dengan tenang,” ungkapnya.

Sementara itu, Ika Nurhasanah seorang anggota ‘Pasukan Oranye’ juga menunjukkan kesenangannya dapat melihat dan mendengar langsung arahan Wagub. “Kami akan terus meningkatkan kinerja demi melayani masyarakat,” ucap Ika. Ia menyampaikan terima kasih karena dalam situasi pandemi ini Pemprov DKI Jakarta berkomitmen tetap mempekerjakan Penyedia Jasa Lainnya Perorangan/PJLP (red: pegawai kontrak) dan menunaikan semua hak mereka. 

 

Kominfotik JP/SAF