Orari Jakpus Gelar Musyawarah Lokal

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Pusat, menghadiri Musyawarah Lokal ke 4 Orari Jakpus. Foto: Day

Organisasi Amatir Radio Indonesia (Orari) Kota Administrasi Jakarta Pusat menggelar Musyawarah Lokal ke-4 di Ruang Pola Gelanggang Olahraga Senen, Kelurahan Senen, Jakarta Pusat, Minggu (26/1).

Musyawarah Lokal Orari Jakpus ini untuk memilih kepengurusan baru masa bakti 2020 -2023.

Kegiatan Musyawarah lokal ini dihadiri Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Pusat, Iqbal Akbar Akbarudin didampingi Wakil Camat Senen Wildan, Lurah Senen Sauri, dan Ketua Orari Daerah (Orda) DKI Jakarta, Eko Cahyono.

Ketua Orari Jakpus periode 2017-2020, Dwi Arnadi Arif Antono mengatakan, Orari Jakarta Pusat telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang telah diberikan oleh Musyawarah Lokal walaupun di sana sini masih ada kekurangan.

"Saya berharap ke depan dengan kepemimpinan yang baru nanti dapat ditingkatkan lagi dalam melaksanakan tugas yang sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga Orari," jelasnya.

Sementara itu, Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Pusat, Iqbal Akbarudin mengatakan, sangat berterima kasih kepada Orari yang telah menyampaikan informasi dengan akurat dari beberapa event seperti penyampaian informasi mengenai perubahan iklim yang sangat ekstrem, pemilihan presiden beberapa waktu serta lainnya.

Iqbal menambahkan, Pemerintah Administrasi Jakarta Pusat sangat terbantu sekali dengan adanya Orari yang telah mendukung dalam menyampaikan informasi dengan cepat serta akurat.

"Peran Orari sangat penting sejalan dengan visi dan misi Gubernur DKI Jakarta  bahwa Jakarta adalah kota maju, lestari, dan berbudaya yang warganya terlibat untuk mewujudkan suatu keberadaban, keadilan dan kesejahteraan untuk semua," ujar Iqbal.

Iqbal berpesan, anggota Orari harus tetap solid dan mengutamakan kebersamaan serta harus mematuhi kode etik. “Orari akan maju dan berkembang apabila pengurus dan anggota mematuhi kode etik yang ada," tandasnya. (As)

Kominfotik JP/Day