Pandemi Covid-19, Irwandi: ASN Manfaatkan TIK Sebagai Pendukung Pelaksanaan Tugas

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat, Irwandi. Foto: Zak

Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat (Jakpus), Irwandi menilai email resmi jakarta.go.id menjadi perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) di era pandemi Covid-19.

Hal ini disampaikannya dalam pembukaan Bimbingan Teknis Pemanfaatan Email Resmi jakarta.go.id secara virtual, di Ruang Rapat Wakil Walikota, Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Selasa (6/10).

Menurutnya, penyebaran virus Covid-19 membuat para Aparatur Sipil Negara (ASN) memanfaatkan TIK sebagai pendukung pelaksanaan tugas dan fungsi masing-masing ASN. Untuk itu diperlukan TIK yang dapat menjaga keamanan data informasi yang bersifat kedinasan.

“Email ini dapat menjadi sumber data resmi Pemda DKI Jakarta. Karena saat ini banyak informasi yang sifatnya hoax,” ungkapnya.

Irwandi mengharapakan, kegiatan ini dapat menambah wawasan dan bermanfaat bagi para peserta dalam menjalankan tugas. (As)

 

Kominfotik JP/NEL