Pemukiman RW 01 hingga 09 Kenari Disemprot Cairan Disinfektan

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Penyemprotan cairan disinfektan di RW 01 hingga 09 wilayah Kelurahan Kenari. Foto: Lik

Petugas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) sektor Kecamatan Senen, Jakarta Pusat dan Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Kelurahan Kenari melakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan RW 01 hingga 09.

Lurah Kenari, Ojoh Juhariah mengatakan, penyemprotan cairan disinfektan di seluruh lingkungan RW se-Kelurahan Kenari ini dalam rangka PSBB transisi guna memutus mata rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19.

Lebih lanjut Ojoh menjelaskan, kasus Covid-19 di wilayah Kelurahan Kenari saat ini sudah hijau. Dari jumlah kasus 175 kini sudah nol atau ziro kasus. Ini berkat kerja sama instansi terkait dan elemen masyarakat yang kerap kali melakukan sosialisasi mengenai bahayanya virus Corona.

"Alhamdulillah, sekarang wilayah kami sudah hijau ini berkat kerja sama instansi terkait dan elemen masyarakat dalam penanganan Covid-19," kata Ojoh di sela-sela pemantauan penyemprotan cairan disinfektan di lingkungan RW 01 hingga 09, Senin (19/10).

Penurunan kasus Covid-19 di wilayah Kenari, lanjut Ojoh, ini berkat ketaatan warganya dalam menerapkan protokol kesehatan yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak atau 3M. Selain itu, setiap satu minggu sekali warga melakukan penyemprotan mandiri di lingkungannya masing-masing.

"Untuk penyemprotan hari ini, kita lakukan di seluruh RW mulai dari jalan lingkungan, Jalan Kramat Raya, gang, hingga seluruh pagar rumah warga, dengan menerjunkan 40 personil terdiri dari anggota Gulkarmat Sektor Kecamatan Senen, PPSU, jajaran tiga pilar, ASN Kelurahan Kenari, unsur LMK, FKDM, dan RT-RW," ungkapnya.

Sementara itu, Plt Kepala Pleton Gulkarmat Sektor Kecamatan Senen, Syawal menuturkan, petugas Gulkarmat yang terlibat melakukan penyemprotan cairan disinfektan sebanyak tujuh anggota. Alat pemyemprot yang digunakan yakni kendaraan water mist 2.500 liter dan kendaraan fayer truck.

"Selain itu, kita dibantu oleh anggota PPSU Kelurahan Kenari dengan menggunakan satu unit alat gendong. Penyemprotan cairan disinfektan di lingkungan RW 01 hingga 09 menghabiskan 3.500 liter cairan disinfektan," tandasnya. (As)

 

Kominfotik JP/Day