Penempelan Stiker Sebagai Identitas Pemilik Dagang Loksem

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Sudin PPKUKM Jakarta Pusat melakukan penempelan stiker identitas di seluruh Lokasi Sementara (Loksem) se-Jakarta Pusat. Foto: Chr

Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Sudin PPKUKM) Jakarta Pusat melakukan penempelan stiker identitas di seluruh Lokasi Sementara (Loksem) se-Jakarta Pusat.

Kepala Suku Dinas PPKUKM Bangun Richard Hutagalung mengatakan, jumlah Loksem yang masih aktif berjumlah 55. Data tersebut berdasarkan Loksem JP 01 sampai dengan 65.

"Dari 65 Loksem yang masih aktif ada 55, saat ini kita terus lakukan penempelan stiker ke tempat dagang mereka," ucap Bangun Richard, di Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Senin (17/2).

Saat ini, lanjutnya, penempelan yang masih berlangsung berada di JP 37 Poncol Jalan Kali Baru Barat, JP 40 Kwitang Dalam, JP 38 Kali Baru Timur. Yang di wilayah Menteng seperti di JP 07, JP 01, 02, 03, 04, dan JP 43.

"Tujuan penempelan ini sebagai tanda pengenal. Di striker itu ada nama pemilik, jenis dagangan dan mereka itu yang terdaftar," terangnya. (As)

Kominfotik JP/Chr