Perbaikan Turap Kali Ciliwung

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Asisten Ekonomi dan Pembangunan Kota Administrasi Jakarta Pusat meninjau lokasi longsor di kali Ciliwung. Foto: Lik

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Admintrasi Jakarta Pusat Bakwan Ferizan Ginting mengatakan, petugas  Sumber Daya Air (SDA) nantinya akan fokus memperbaiki turap yang longsor di RW 07, Kelurahan Pegangsaan, Kecamatan Menteng, Minggu (1/03).

Hal tersebut dikemukakan Bakwan Ferizan Ginting saat melakukan peninjauan ke lokasi tanah longsor didampingi Wakil Camat Menteng Suprayogi, Lurah Pegangsaan Parsiyo, dan Kasuban Aset Jakarta Pusat Sofian Gani.

Bakwan menerangkan bahwa saat ini jajaran Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Pusat (Pemkot Adm Jakpus) akan terus berkaloborasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BWSCC). Selain itu pengamanan terhadap warga yang terkena longsor juga dilakukan.

"Kita tahu memang rumah mereka ini berhadapan dengan Sungai Ciliwung. Tapi kita utamakan keselamatan warga lebih dahulu," terang Bakwan saat diwawancarai, Minggu (1/03).

Hal lainnya, lanjut Bakwan Ferizan Ginting, adalah tim Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Pusat juga sudah mulai bergerak. Langkahnya dengan cara perapihan turap yang ambrol. Saat ini penanganan perbaikan turap baru dengan cara manual.

"Teknisnya Sudin SDA yang paham. Di sini kenadalanya alat berat susah masuk ke dalam," tandasnya. (As)

Kominfotik JP/Chr