Pertokoan Harco Pasar Baru Ditutup Selama Tiga Hari

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Pertokoan Harco Pasar Baru disemprot cairan disinfektan. Foto: pusat.jakarta.go.id

Pertokoan Harco Pasar Baru Ditutup selama tiga hari setelah diketahui pengelola toko dan karyawannya terpapar Covid-19. Penutupan dilakukan sejak Kamis sampai dengan Sabtu (1- 3 Oktober 2020 ).

Lurah Pasar Baru, Arbi Novianto mengatakan, bersama jajaran tiga pilar dan anggota Satpol PP Kamis (1/10) kemarin telah menutup pertokoan Harco Pasar Baru, karena didapati dua orang terpapar Covid-19 yakni pengelola toko S dan satu karyawannya.

"Untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona (Covid-19) di pertokoan tersebut, Kelurahan Pasar Baru berkolaborasi dengan Gulkarmat sektor kecamatan melakukan disterilisasi seluruh lingkungan pertokoan Harco mulai dari lorong hingga kios disemprot dengan cairan disinfektan," jelas Arbi saat dikonfirmasi, Jum’at (2/10).

Arbi menambahkan, penyemprotan cairan disinfekkan di pertokoan tersebut melibatkan 15 personil terdiri anggota Gulkarmat, Satpol PP, jajaran tiga pilar, pengelola dan keamanan gedung Harco Pasar Baru yang dimulai pukul 09.30 sampai 11.00 WIB.

Sementara itu, Komandan Peleton (Danton) Gulkarmat Sektor Kecamatan Sawah Besar, Deny Zulkarnaen menjelaskan, dalam penyemprotan tersebut menerjunkan empat orang petugas Gulkarmat Sawah Besar didampingi dari unsur Kelurahan Pasar Baru.

"Kegiatan ini kita juga didukung dua unit sepeda motor dan dua alat semprot manual (power sprayer), menghabiskan 60 liter cairan disinfektan," tambahnya. (As)

 

Kominfotik JP/Day