PPSU dan Pengelolaan RPTRA Gondangdia Jalani Pemeriksaan Swab Tes

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Petugas PPSU dan pengelolaan RPTRA Gondangdia jalani pemeriksaan swab tes. Foto: Rif

Puskesmas Kecamatan Menteng menggelar pemeriksaan swab tes massal, di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (17/7). 

Pemeriksaan swab tes ini dikhususkan bagi 65 anggota Penanganan Sarana dan Prasarana Umum (PPSU), enam orang pengelola RPTRA Gondangdia, dan Lurah Gondangdia berserta jajaranya.

Sebelum menjalani pemeriksaan swab test tersebut para anggota PPSU dan pengelola RPTRA diberikan arahan terlebih dahulu oleh Lurah Gondangdia, Ikhsan Kamil, didampingi Seretaria Kelurahan Gondangdia, Gabriel Mahardhika Sigoro.

"Jangan takut menjalani pemeriksaan swab, ini untuk kepentingan kita bersama. Jika ada yang positif kita akan backup dan akan di rujuk ke rumah sakit atau isolasi mandiri, ujar Lurah Gondangdia, Ikhsan Kamil.

Ikhsan mengungkapkan, pemeriksaan swab terhadap PPSU dan pengelola RPTRA yang dilakukan oleh Puskesmas Menteng ini bisa membantu dalam mengindentifikasi anggota-anggota PPSU yang bekerja di lapangan, karena mereka setiap hari bersentuhan untuk membersihan, mungkin ada peluang untuk terkena.

"Maka dengan indentifikasi ini, bisa kita cari tahu mana yang kena atau tidak, walaupun ada yang positif kita lanjuti dengan pengobatan serta dirujuk ke rumah sakit atau isolasi mandiri. Swab diikuti 71 orang terdiri dari anggota PPSU dan pengelola RPTRA," kata Ikhsan. 

Ia mengharapkan dari hasil pemeriksaan swab test nanti, mudah-mudahan hasilnya semuanya negatif.

"Saya meminta agar para PPSU dan pengelolaan RPTRA bisa bekerja dengan optimal dan tidak terkena covid-19 sehingga bisa membantu Pemda DKI Jakarta untuk menjaga kebersihan di lingkungan kelurahan Gondangdia," tambah Ikhsan.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Kecamatan Menteng, Dokter Rusmala Dewi mengatakan, dalam pemeriksaan swab kali ini menerjunkan lima petugas tenaga medis, karena pihaknya satu hari sebelumnya sudah memberikan form sehingga pelaksanaan lebih cepat sehingga tinggal memanggil para peserta yang akan mengikuti swab tes.

Pelaksanaan swab tes berlangsung 08.00-10.30 WIB, sedangkan hasilnya dikatahui dua sampai tiga hari ke depan.

Selain di RPTRA Gondangdia, lanjut Rusmala, Puskesmas Menteng juga melakukan pemeriksaan swab tes di Jalan Cikini Raya.

"Kami selain melakukan swab di RPTRA Gondangdia juga melakukan di Jalan Cikini Raya yaitu salah satu perkantoran di kawasan tersebut, diperkirakan ada 19 orang yang akan menjalani pemeriksaan swab," ungkapnya. (As)

 

Kominfotik JP/Day