Sebanyak 300 Jenis Tanaman Hias Ditanam di Sisi Kali Sunter

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

PPSU Kebon Kosong akan menanam sebanyak 300 jenis tanaman hias di sisi kali Sunter Jalan Dakota, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (22/1). Foto: Christ

Sebanyak 300 jenis tanaman hias akan ditanam di sisi kali Sunter Jalan Dakota, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (22/1).

Lurah Kebon Kosong, Suparjo mengatakan bahwa penanaman ini dikerjakan oleh Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Kebon Kosong.

"Jumlah tanaman yang ditanam mencapai 300 tanaman seperti, lavender, miana, genyong-genyong dan lain-lain," terang Suparjo.

Sambung Suparjo, sekitar lima PPSU melakukan penanaman di sisi kali. Sebelum dilakukan penanaman, lokasi tersebut dibersihkan terlebih dahulu dari bebatuan dan tanah digemburkan.

"Tujuannya untuk penghijauan agar terlihat asri dan ada penyerapan air," tutupnya. (As)

Kominfotik JP/Christ