Sebanyak 5.092 Hewan Sudah Divaksinasi Anti Rabies

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Warga membawa hewan peliharaannya untuk divaksinasi rabies. Foto: Sab

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat menggelar vaksinasi rabies gratis bagi binatang hewan peliharaan warga di Jalan Pangeran Jayakarta RW 09, Kelurahan Mangga Dua Selatan dan di Pos RW 01 Kelurahan Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (17/11).

Kepala Seksi Peternakan Sudin KPKP Jakarta Pusat, Herawati mengatakan, kegiatan ini sudah berlangsung sejak Juni lalu dan akan berakhir pada pertengahan Desember 2020, dan ini merupakan lanjutan yang terhenti akibat pandemi Covid-19.

“Sejak Januari 2020 kita sudah laksanakan kegiatan ini, tapi sempat terhenti akibat pandemi Covid-19,“ kata Hera saat memantau pemberian vaksin rabies di Jalan Pangeran Jayakarta Rw.09, Kelurahan Mangga Dua Selatan, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Selasa (17/11).

Hera mengungkapkan, untuk kegiatan hari ini Hewan Penular Rabies (HPR) yang divaksin sebanyak 156 ekor, yakni di Kelurahan Mangga Dua Selatan, hewan yang divaksin 88 ekor terdiri dari anjing 34 ekor, kucing 52 ekor dan musang dua ekor. Sedangkan di Kelurahan Kemayoran 68 ekor terdir dari anjing 21 ekor, kucing 44 ekor, dan musang tiga ekor.

"Kita menargetkan hingga akhir Desember 2020, sebanyak 4.800 ekor hewan divaksinasi rabies. Sampai dengan 16 November 2020 kemarin hewan yang sudah divaksin melebihi target yakni 5.087 ekor atau 106%, yakni kucing 3.829 ekor, anjing 1.229 ekor, kera 13 ekor, dan musang 21 ekor," ungkapnya.

Menurutnya, kegiatan vaksinasi ini untuk mencegah terjadinya rabies pada hewan dan memberikan rasa aman kepada pemilik ketika memelihara hewan kesayangannya. Selain itu, agar DKI Jakarta khususnya Jakarta Pusat bebas rabies di tengah pendemi Covid-19.

"Saya mengimbau kepada warga DKI Jakarta khususnya Jakarta Pusat yang memiliki hewan peliharaan seperti anjing, kucing, kera, dan musang agar divaksin dan ini gratis tanpa dipungut biaya," jelasnya.

Turut hadir pada vaksinasi HPR ini, Lurah Mangga Dua Selatan, Agata Bayu Putra didampingi Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat Kelurahan Mangga Dua Selatan, Sa’adi, dan Ketua RW 09, Hendri. (As)

 

Kominfotik JP/Day