Sudin KPKP Jakpus Periksa Sapi Kurban Kemendag

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Sudin KPKP Jakpus periksa puluhan sapi kurban di Kemendag. Foto: pusat.jakarta.go.id

Suku Dinas (Sudin) Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat, memeriksa puluhan sapi kurban, di Kementerian Perdagangan (Kemendag), Gambir, Jakarta Pusat, Senin (3/8).

Pelaksana Tugas Kasudin KPKP Jakarta Pusat, Suharini Eliawati menerangkan, ada 36 ekor sapi yang telah diperiksa hari ini. Pemeriksaan dilakukan mulai pukul 09.00 WIB sampai 12.00 WIB.

"Hari ini kita memeriksa post-mortem serta ante-mortem 36 ekor sapi sebelum pemotongan dan setelah pemotongan," ungkapnya.

Ia memaparkan, pemeriksaan ante-mortem sendiri meliputi pemeriksaan fisik yakni usia hewan, kesehatan fisik, hingga pemeriksaan mulut hewan kurban. Sedangkan pemeriksaan post-mortem yakni pemeriksaan organ tubuh hewan meliputi hati, limpa, jantung, hingga paru-paru.

"Protokol kesehatan sangat terjaga, akses keluar masuk diatur sekali di masa pandemi ini," tandasnya. (As)

 

Kominfotik JP/NEL