Sudin PPAPP Targetkan Lima Persen Jakpreneur Binaan Masuk Tahapan Pemodalan

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Ilustrasi. Foto: pusat.jakarta.go.id

Suku Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) Jakarta Pusat (Jakpus) menargetkan lima persen Jakpreneur binaan masuk tahapan pemodalan (p7) tahun ini.

Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat Sudin PPAPP, Bagun mengungkapkan, saat ini jumlah Jakpreneur yang ada di delapan kecamatan sebanyak 698 orang. Untuk tahapan pendaftaran (p1) sebanyak 57, pelatihan (p2) 261, pendampingan (p3) 316, perizinan (p4) tiga, pemasaran (p5) 48, pelaporan keuangan (p6) 11, dan pemodalan (p7) dua.

"Kita targetkan lima persenya bisa masuk tahapan pemodalan, sekitar 34 Jakpreneur. Saat ini yang sudah masuk tahapan itu, ada dua Jackpreneur," ungkapnya.

Bagun menerangkan, untuk mengajukan tahapan pemodalan ini bergantung pada kegigihan dari Jakpreneur itu sendiri.

Menurutnya, tahapan pembinanaan mulai dari p1 dan p7 bisa langsung dikebut. "Jadi bisa baru mendaftar dan ikut pelatihan, kemudian percepatan mengajukan perizinan, promosi, sampai ke tahap pemodalan. Dalam waktu dua sampai tiga bulan dapat langsung masuk ke tahapan pemodalan, " paparnya. (As)

 

Kominfotik JP/NEL