Sudin Pusip Jakpus Kembali Gelar Seminar Daring Bertajuk Pengelolaan Arsip Keluarga
Reporter: Kominfotik JP | Editor: Kominfotik JP
Memperingati puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-75, Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Sudin Pusip) Jakarta Pusat kembali menggelar Ruang Riung Publik seminar daring berkolaborasi dengan narasumber profesional bertajuk pengelolaan arsip keluarga.
Kasudin Pusip Jakarta Pusat, Meti Lestari mengatakan, kegiatan bidang arsip yang bertajuk pengelolaan arsip keluarga ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya pengelolaan dan pemeliharaan arsip keluarga.
Ia mengharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat mengedukasi masyarakat untuk bisa mengelola arsipnya dengan baik, karena dengan pengelolaan arsip yang baik akan berdampak positif pada keluarga itu sendiri.
"Pengelolaan arsip sangat penting guna menurunkan resiko kehilangan maupun kerusakan terhadap arsip keluarga," jelas Meti, saat dikonfirmasi, Rabu (26/8).
Lebih lanjut Meti menerangkan, kegiatan program ruang ruing dengan seminar daring ini disiarkan secara langsung di Instagram @sudinpusip Jakpus dengan menggandeng dua narasumber Arsiparisi Dinas Pusip DKI Jakarta.
"Program ruang ruing dengan tema Kemerdekaan ini disiarkan secara langsung di Instagram kita," tandas Meti. (As)
Kominfotik JP/Day