Sudindik Jakpus Buka Pendaftaran Online PPDB Tahun Ajaran 2020-2021

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Ilustrasi. Foto: pusat.jakarta.go.id

Memasuki tahun ajaran baru 2020-2021, Suku Dinas Pendidikan (Sudindik) Jakarta Pusat membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) secara online pada 22 Juni-4 Juli 2020 mendatang.

Kepala Suku Dinas Pendidikan (Kasudindik) Wilayah II, Subaedah mengatakan pendaftaran peserta didik ini dibuka secara online melalui website https://ppdb.jakarta.go.id dari tanggal 22 Juni-4 Juli 2020 dari pukul 08.00-16.00 WIB. 

Pendaftaran secara online ini sesuai dengan Keputusan Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Nomor 501 Tahun 2020 tentang petunjuk teknis penerimaan peserta didik baru tahun pelajaran 2020/2021.

"Sesuai dengan SK Kepala Dinas Nomor 501 Tahun 2020, kita membuka pendaftaran secara online melalui website ppdb.jakarta.go.id," kata Subaedah, saat dikonfirmasi, Rabu (10/6).

Ia melanjutkan, rasio di setiap kelas paling banyak pada jenjang pendidikan di antaranya PAUD 20 peserta didik, TKLB lima peserta didik, SD 32 peserta didik, Paket A 20 peserta didik, SDLB lima peserta didik, SMP 36 peserta didik, Paket B 25 peserta didik, SMPLB delapan peserta didik, SMA 36 peserta didik, Paket C 30 peserta didik, SMALB delapan peserta didik, dan SMK 36 peserta didik.

“Sedangkan di wilayah Jakarta Pusat sendiri, memiliki 892 sekolah yang terdiri dari, 18 TK Negeri, 362 TK Swasta, 181 Sekolah Dasar Negeri, 98 Sekolah Dasar Swasta, 36 Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri, 76 SMP Swasta, 13 Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri, 43 SMA Swasta, 14 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri, 44 SMK Swasta, satu Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri dan 6 SLB Swasta,” ungkapnya.

Tak lupa, ia memberikan line telepon yang dapat dihubngi apabila terdapat pertanyaan lebih lanjut. Calon peserta didik dapat menghubungi di nomor (021) 39504052, (021) 39504053, 0821145538, 081380063215 atau via whatsapp ke nomor 081380063214 dan 081380063215.

"Setelah melakukan pendaftaran, calon siswa akan mengikuti proses seleksi tanggal 22 Juni-4 Juli. Proses pendaftaran dan seleksi ini berbarengan. Selanjutnya, peserta didik menunggu pengumuman dari kami di tanggal 6 Juli, apabila keterima kita tunggu untuk lapor diri dari tanggal 7-10 Juli. Untuk info lebih lanjut dapat menghubungi kontak yang ada," tandasnya. (As)

 

 

Kominfotik JP/NEL