Trotoar Rusak di Jalan Percetakan Negara IX Diperbaiki

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Satuan Pelaksana (Satpel) Bina Marga Kecamatan Cempaka Putih melakukan perbaikan tortoar. Foto: Chr

Satuan Pelaksana (Satpel) Bina Marga Kecamatan Cempaka Putih melakukan perbaikan tortoar. Kerusakan ini diakibatkan penggunaan sebagai tempat berjualan Pedagang Kaki Lima (PKL) dan parkir liar, di Jalan Percetakan Negara IX, Rawasari, Jakarta Pusat.

Kepala Satuan Pelaksana (Kasatpel) Reza Febianto mengatakan, dalam perbaikan tersebut diterjunkan tujuh satuan tugas Bina Marga Kecamatan Cempaka Putih. Dan ditargetkan rampung hari ini. 

"Perbaikan ini masuk dalam laporan warga, terus langsung kita kerjakan perbaikan trotoar," terang Reza saat diwawancarai, Kamis (27/2).

Reza menjelaskan, panjang trotoar yang diperbaiki di titik pertama dengan panjang 21.5 meter luas 19.5 meter persegi. Di lokasi kedua panjang trotoar mencapai 4 meter dengan luas 4 meter. 

"Tortoar yang rusak itu seperti kanstin dan paving blok," pungkasnya. (As)

Kominfotik JP/Chr