Wali Kota Jakpus Imbau Jamaah Maulid Nabi Terapkan Protokol Kesehatan

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara

Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara mengimbau warga yang menghadiri acara Maulid Nabi dan pernikahan putri Habib Rizieq Shihab untuk menjaga protokol kesehatan.

“Jakarta masih dalam penerapan PSBB Transisi. Mari sama-sama kita menjaga protokol kesehatan,” ujar Bayu saat dikonfirmasi, Sabtu (14/11).

Sebelumnya, Bayu sudah mengirimkan surat kepada Habib Rizieq Shihab, Jumat (13/11). Dalam surat tersebut disampaikan imbauan kepada yang bersangkutan selaku orang tua calon mempelai perempuan.

Di antaranya menyangkut pembatasan 30 orang dalam satu ruangan. Selain itu, juga diimbau untuk menyiapkan prasarana dan sarana pencegahan Covid-19 seperti tempat cuci tangan, hand sanitizer, masker dan peralatan lainnya.

Bayu mengirimkan surat serupa kepada panitia Maulid Nabi Muhammad. Disampaikan bahwa sanksi dapat diberikan apabila ditemukan pelanggaran terhadap protokol Kesehatan.

“Petugas kita bersiaga, untuk mengimbau secara persuasif kepada jamaah yang hadir,” ungkap Bayu. (Kominfotik JP/SAF)