Begini Program Antisipasi Banjir Sudin Bina Marga Jakpus

Reporter: Nelly Marlianti | Editor: Andreas Pamakayo

Ilustrasi. Foto: pusat.jakarta.go.id

Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Kota Administrasi Jakarta Pusat mempersiapkan sejumlah program penanganan untuk mengantisipasi musim banjir.

Kepala Seksi Jalan dan Jembatan Sudin Bina Marga Kota Administrasi Jakarta Pusat Yudha Catur Suhartanto menerangkan, ada beberapa kegiatan yang dilakukan Sudin Bina Marga untuk mengantisipasi banjir.

Menurutnya, sebelum masuk musim penghujan, Sudin Bina Marga selalu melakukan pengecekan rutin untuk pompa, panel, kondisi gril, kolam olakan, hingga genset yang ada di rumah pompa underpass.

Yudha menjelaskan, pengecekan gril dan kolam olakan ini dilakukan untuk menjaga kelancaran air yang masuk kedalam kolam olakan. Jangan sampai gril tersebut tersumbat.

“Sudah sejak awal tahun lalu kita minta petugas setiap hari mengecek kondisi gril jangan sampai mampet. Karena kalau mampet, akan mempengaruhi jumlah air yang masuk kedalam saluran. Kolam olakan juga dicek ada sampah atau tidak, kalau ada sampah kita langsung minta untuk dibersihkan,” terangnya saat dikonfirmasi, Selasa (21/9).

Terkait pengecekan pompa underpass, menurutnya, setiap hari pompa dicek dengan menggunakan pompa secara bergantian. Hal ini dilakukan untuk memastikan apakah semua pompa dapat beroperasi. Selain itu, pihaknya juga meminta petugas untuk memanaskan genset yang ada di rumah pompa.

“Genset ini kita panaskan untuk antisipasi listrik padam. Sehingga saat ada pemadaman genset kita siap, bisa langsung berfungsi menjalankan pompa,” jelasnya.

Sementara itu, untuk pengerukan underpass, menurutnya, sudah dilakukan di awal Maret lalu di underpass angkasa. Jelang musim penghujan ini pihaknya juga tengah mempersiapkan pengerukan lumpur underpass di wilayah yang mulai tebal lumpurnya.

“Tiap tahun kita punya program pengurasan lumpur, jadi nanti petugas yang akan melakukan pengecekan. Kalau sudah tebal lumpurnya mereka akan laporan, pasukan kuning yang akan melakukan pengurasan,” tandasnya.