Gulkarmat Selamatkan Pria dengan Gangguan Jiwa Terjepit di Planter Box Jalur Sepeda

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Petugas selamatkan orang dengan gangguan jiwa terjepit di Planter Box. Foto: pusat.jakarta.go.id

Suku Dinas (Sudin) Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Sektor Tanah Abang selamatkan seorang pria paruh baya terperangkap di lubang planter box yang dipasang sebagai pembatas jalur sepeda permanen di kawasan Sudirman, Gelora, Jakarta Pusat, Selasa (19/4).

Lurah Gelora Nurul Huda mengatakan, awal mulanya ditemukan seorang Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) terjebak di planter box sekitar pukul 06.00 Wib oleh petugas PPSU yang sedang melakukan tugas rutin di Jalan Sudirman.

"Melihat kejadian itu,  PPSU mencoba melakukan pertolongan namun tidak berhasil, kemudian PPSU lapor kepada saya," ujarnya.

Setelah itu, Lurah Gelora Nurul Huda langsung melaporkan hal tersebut ke Gulkarmat Sektor Kecamatan Tanah Abang untuk ditindaklanjuti.

"Selang beberapa menit petugas Gulkarmat tiba di lokasi kejadian. Alhamdulillah ODGJ tersebut berhasil diselamatkan petugas Gulkarmat Kecamatan Tanah Abang, dan langsung dibawa ke GOR Tanah Abang oleh petugas sosial," ungkapnya.

Di tempat terpisah Kepala Regu Penyelamat Sektor Gulkarmat Kecamatan Tanah Abang Ahmad Sopiyan menjelaskan, begitu dapat laporan dari petugas Sudin Perhubungan dan Lurah Gelora, pihaknya bersama tim  dan unit tiba di TKP pukul 06.45 Wib dengan mengerahkan lima orang personil.

"Akhirnya sekitar pukul 06.50 Wib, orang dengan gangguan jiwa itu berhasil dievakuasi, diangkat secara bersamaan oleh anggota Gulkarmat dan dibantu Sudin Perhubungan dengan selamat," tandasnya. (As)

 

Kominfotik JP/Day