H-4 Lebaran Revitalisasi Kampung Kwitang Ditargetkan Selesai
Reporter: Kominfotik JP | Editor: Kominfotik JP
Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat berserta jajaran terkait meninjau proses pengerjaan pembangunan jalan setapak dan saluran air, di eks kebakaran Kwitang, Jalan Kembang V, Selasa (6/4).
Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Kota Jakarta Pusat M Fahmi bersama Kepala Suku Dinas (Kasudin) Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) Yaya Mulyarso, Camat Senen Ronny Jarpiko dan pihak terkait lainnya meninjau proses pengerjaan revitalisasi kampung Kwitang.
Fahmi mengatakan, proses revitalisasi kampung Kwitang sudah memasuki hari ke enam pengerjaan, yang artinya telah dimulai sejak tanggal 1 April lalu.
“Kemajuan pembangunan sudah mencapai 20 hingga 25 persen dengan bantuan pekerja sebanyak 30 orang,” katanya.
Menurutnya revitalisasi kampung Kwitang ditargetkan H-4 lebaran Idul Fitri tahun ini semua pengerjaan rampung.
“Kita punya waktu 39 hari dalam pengerjaan semua ini, diharapkan instansi terkait dapat urun rembuk menyelesaikannya," katanya.
Sementara itu, Ketua RW 02 Kwitang Adang Saputra merasa terharu saat Rabu (31/3) lalu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berkesempatan meletakkan batu pertama proses revitalisasi ini.
“Saya selaku perwakilan warga di sini berterima kasih banget karena respon sangat cepat dari pemerintah daerah dalam pemulihan rumah tinggal warga yang terkena musibah,” ungkapnya.
Adang menambahkan, warga Jalan Kembang V, RT 09 RW 02 juga ikut membantu dalam proses pembangunan kembali rumah yang terbakar.
“Alhamdulillah warga ada yang menyumbang secara kolektif, ada yang memberikan makan dan minum juga untuk para tukang serta ada juga yang menyumbangkan material bahan bangunan. Kesemuanya itu dilakukan agar pembangunan ini segera selesai dan nantinya bisa beribadah puasa dan dapat merayakan lebaran di rumah masing-masing,” tutupnya. (As)
Kominfotik JP/Zak