Pemkot Jakpus Bakal Gelar Bazar Ramadan Fast Binaan Jakpreneur di Grand Indonesia

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Paparan rencana Bazar Ramadan Fast di Mall Grand Indonesia, di Ruang Pola Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I, Gambir, Jumat (23/4). Foto: Lik

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat berkolaborasi dengan Grand Indonesia dan Bank DKI dalam rangka Bazar Ramadan Fest yang berlangsung pada 1-9 Mei 2021.

Bazar Ramadan Fest diikuti para peserta Jakpreneur binaan dari Suku Dinas (Sudin) PPUMKM, Sudin PPAPP, Sudin KPKP, Sudin Sosial, Sudin Ketenagakerjaan Transmigrasi dan Energi, serta Sudin Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Dhany Sukma mengatakan, kegiatan ini merupakan satu rangkaian menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) DKI Jakarta.

Selain itu, saat ini Indonesia berada dalam masa recovery (pemulihan) perekonomian setelah diterpa Covid-19.

"Ini merupakan satu langkah untuk memberikan akses pemasaran bagi para binaan Jakpreneur dari enam Sudin di lingkungan Pemkot Jakarta Pusat. Dan ada 30 stan yang telah disiapkan," jelasnya, saat membuka Paparan rencana Bazar Ramadan Fast di Mal Grand Indonesia, di Ruang Pola Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I, Gambir, Jumat (23/4).

Menurutnya, ini sebuah kesempatan bagi para binaan Jakpreneur berkolaborasi dengan Grand Indonesia dalam menunjukan potensi yang dimilikinya. "Ini prosesi yang saling menguntungkan, baik dari Grand Indonesia dan binaan Jakpreneur," katanya, didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Administrasi Jakarta Pusat Bakwan Ferizan Ginting.

Dalam kegiatan Bazar Ramadan Fest, lanjut Dhany, karena berlangsung di masa pandemi maka penegakan protokol kesehatan harus benar diterapkan.

"Sepanjang Bazar Ramadan Fast ini jika berlangsung dengan penerapan protokol kesehatan ketat maka tidak ada masalah yang kita khawatirkan," ucapnya.

Sementara itu,  Manager Corporate Communication Grand Indonesia Dinia Widodo menambahkan akan selalu mendukung kegiatan-kegiatan pemerintah dan sudah lama melakukan kolaborasi khususnya bagi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

"Dengan adanya Bazar Ramadan Fast ini kita juga bisa mambantu dari para tamu customer Grand Indonesia yang memang cukup banyak sehingga dapat mendukung UMKM nantinya," ungkap Dinia.

Menurutnya, Grand Indonesia dari awal masa pandemi ini telah menerapkan protokol kesehatan dengan ketat seperti, penggunaan masker, pengecekan suhu tubuh, penyediaan tempat cuci tangan/hand sanitizer, dan menjaga jarak.

"Jangan takut jika ingin berkunjung ke Grand Indonesia karena penerapan protokol kesehatan ketat kita terapkan dan aman bagi pengunjung," Dinia menerangkan.

Paparan rencana Bazar Ramadan Fast ini diikuti para Binaan Jakpreneur dari para Sudin di Pemkot Jakarta Pusat, lurah dan camat.

 

Kominfotik JP/As