Ratusan Warga Kelurahan Kebon Kelapa Terima BST

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Pemberian BST kepada warga disaksikan Lurah Kebon Kelapa. Foto: pusat.jakarta.go.id

Sebanyak 914 warga Kelurahan Kebon Kelapa, Gambir, Jakarta Pusat (Jakpus) menerima program Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kementerian Sosial.

Lurah Kebon Kelapa, Nurbin Tumbur Togar mengatakan, proses pendistribusian BST bagi para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sudah dimulai pagi ini oleh tim dari PT Pos Indonesia.

Menurutnya, warga yang masuk KPM sudah diberikan undangan sejak Kamis (7/1) sore terkait pendistribusian BST ini.

"Kita beri undangan pada KPM kemarin sore pukul 17.30 untuk pembagian BST hari ini. PT Pos Indonesia pagi ini sudah mendatangi KPM untuk langsung menyerahkan BST, " ungkapnya.

Togar menerangkan, 914 warga penerima PKM diwilayahnya tersebar di empat RW yang ada di Kelurahan Kebon Kelapa, di RW 001 sebanyak 225 KPM, RW 002 sebanyak 82 KPM, RW 003 sebanyak 126, dan RW 004 sebanyak 481.

Ia juga mengharapkan warga penerima KPM di wilayahnya dapat menggunakan BST ini dengan sebaik mungkin.

"Harapan saya warga bisa memaksimalkan bantuan yang diterima untuk kebutuhan pokoknya bukan untuk hal lain," pungkasnya. (As)

 

Kominfotik JP/NEL