Sudin KPKP Jakarta Pusat Cek Ketersedian Tahu Tempe

Reporter: Kominfotik JP  |  Editor: Kominfotik JP

Sudin KPKP Jakpus cek ketersediaan tahu dan tempe di Pasar Gondangdia. Foto: Lik

Suku Dinas (Sudin) Ketahanan Pangan Kelautan, dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat (Jakpus) mengecek ketersediaan tahu dan tempe di Pasar Gondangdia, menyusul kenaikan harga kedelai di pasaran.

Plt Kasudin KPKP Jakpus, Mujiati menerangkan, dari hasil pengecekan yang dilakukan pihaknya kepada para pedagang tahu dan tempe di Pasar Gondangdia, diketahui ketersediaan kedelai sebagai bahan baku kedelai stabil. Namun, harga kedelai mengalami kenaikan menjadi Rp 9.200 per/kg. Sementara untuk jenis kedelai kiloan hingga saat ini belum tersedia di Pasar Gondangdia.

“Kenaikan ini direspon pedangang dengan menaikan harga Rp 1000 dari harga biasanya tanpa mengurangi kualitas. Ada juga yang memperkecil ukuran tahu dan tempe agar harga tahu dan tempe bisa tetap sama,” terangnya, di Pasar Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (5/1).

Mujiati menegaskan, monitoring yang dilakukannya di Pasar Gondangdia ini guna memastikan ketersediaan tahu dan tempe, serta stabilitas harga pada pasar-pasar yang ada di wilayah Jakarta Pusat. Sementara untuk pasar induk, kewenangan Dinas KPKP yang melakukan monitoring.

“Jadi hasil monitoring ini akan dikumpulkan jadi satu, kita buatkan nota dinas, untuk dikirimkan ke Kementerian Pertanian,” tandasnya. (As)

 

Kominfotik JP/NEL