Wali Kota Jakpus Terima Audiensi UKM IKM Nusantara

Reporter: Nelly Marlianti | Editor: Andreas Pamakayo

Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat menerima audiensi dengan UKM IKM Nusantara. Foto: Cindy PKL

Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Dhany Sukma menerima audiensi Usaha Kecil Menengah dan Industri Kecil Menengah Nusantara atau yang disingkat UKM IKM Nusantara.

Pertemuan tersebut terkait kerja sama dalam bidang UKM, di Ruang Tamu Walikota, Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I, Gambir, Senin (11/10).

Dhany menjelaskan, audiensi bersama UKM IKM Nusantara terkait kolaborasi pengembangan UKM di wilayah Jakpus. Di mana nantinya akan ada pengembangan UKM untuk mengisi area stasiun.

"Jakarta Pusat ada dua stasiun besar yang antarkota seperti stasiun Gambir dan stasiun Senen. Ini merupakan suatu peluang bagi UKM Jakpus yang bisa nanti akan difasilitasi oleh UKM Nusantara bersama dengan kementrian UKM dan juga PT Kereta Api Indonesia (KAI)," ungkapnya.

Dhany mengatakan, untuk pengembangan UKM ini bisa berjalan bersamaan dengan program Jakpreneur Pemkot Administrasi Jakarta Pusat. Sebab, menurutnya baik sasaran UKM IKM Nusantara dan juga Jakpreneur Jakpus sama-sama merupakan UKM.

Terpenting, lanjut Dhany, ke depannya adalah pengembangan UKM agar tetap mandiri dan eksis. "Kalau tujuan kita mengembangkan UKM maka dari sisi mana yang mau kita kembangkan yang penting adalah UKM tetap berkembang tetap bisa mandiri dan tetap bisa lebih eksis lagi," pungkasnya.