Bersepeda Susuri Lokasi Heritage, Dhany Sukma: Jangan Abaikan Perjalanan Sejarah

Reporter: Maulana | Editor: Andreas Pamakayo

Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Dhany Sukma berserta jajaranya bersepeda menuju heritage di wilayah Jakarta Pusat. Foto: Zaki Ahmad Thohir

Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Dhany Sukma punya cara tersendiri untuk mengkampanyekan lokasi bersejarah di Jakarta Pusat.

Seperti pagi ini, ia berserta jajaran yang merupakan komunitas Alap-alap Gowes Club, bersepeda menuju tiga lokasi wisata bersejarah.

Berangkat dari halaman Kantor Wali Kota Jakarta Pusat pukul 07.00 WIB, Dhany bersama rombongan menyusuri jalan Jakarta Pusat menuju Tugu Proklamasi, Museum MH Thamrin, dan berakhir di Museum Sumpah Pemuda.

Di tiga lokasi tersebut, Dhany bersama rombongan langsung berkeliling melihat benda-benda bersejarah, berswafoto dan menonton film dokumenter yang ada di Museum MH Thamrin dan Museum Sumpah Pemuda.

"Sepedaan ke lokasi-lokasi heritage ini dilaksanakan agar selain tubuh kita menjadi sehat, juga mendapatkan nilai-nilai sejarah yang ada di wilayah Jakarta Pusat," kata Dhany usai menuju lokasi heritage, Jumat (1/4).

Dhany mengatakan, Jakarta Pusat merupakan kota pergerakan, perjuangan, dan kota kemerdekaan. "Makannya kita ingin mengingatkan semua supaya timbul rasa ingin tahu yang tinggi terhadap peristiwa sejarah yang sudah diabadikan di museum-museum," terangnya.

Menurutnya, agenda gowes bersama menuju lokasi bersejarah ini akan rutin dilaksanakan setiap hari Jumat. "Insya Allah setiap Jumat kita akan gowes keliling ke tempat bersejarah yang ada di Jakarta Pusat yang bisa kita telusuri," ucapnya.

"Dengan kegiatan ini saya berharap bisa menggugah seluruh warga masyarakat untuk datang ke museum yang mempunyai spot-spot bersejarah. Jangan mengabaikan perjalanan sejarah hingga Indonesia menjadi seperti sekarang," tutupnya.