Buka Mukercab, Plt Wakil Wali Kota Harapkan Gapensi Semakin Profesional

Reporter: Maulana | Editor: Andreas Pamakayo

Plt Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Pusar Iqbal Akbarudin tanda dibukanya Mukercab Gapensi. Foto: Zaki Ahmad Thohir

Pelaksana tugas (Plt) Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Pusar Iqbal Akbarudin membuka Musyawarah Kerja Cabang (Mukercab) ke-VII Badan Pengurus Cabang (BPC) Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) di salah satu hotel Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (8/12).

Iqbal mengatakan, ini merupakan suatu langkah yang baik dari Gapensi untuk mempererat tali silaturahmi juga peningkatan profesionalisme anggota.

"Dalam kegiatan ini Gapensi sama-sama berdiskusi terkait perkembangan regulasi yang ada berkenaan dengan ketentuan-ketentuan penyediaan barang dan jasa terutama di bidang infrastruktur," katanya.

"Ini langkah terbaik dari Gapensi untuk menyongsong tantangan dan peluang di pasca-pandemi," imbuhnya.

Iqbal menuturkan, rencana anggaran di Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta terbuka sehingga Gapensi bisa turut mengikuti proses perencanaan yang ada di DKI Jakarta.

"Proses perencanaan anggaran dimulai dari rembuk RW, tentunya di sana ada anggota Gapensi yang menjadi warga kita bisa memberikan kontribusi," tuturnya.

Dalam kesempatan ini, Iqbal berpesan kepada Gapensi untuk tetap profesional dan berkolaborasi dengan berbagai sektor untuk pelaksanaan pembangunan di Jakarta.

"Selamat bermusyawarah untuk Gapensi semoga dapat menghasilkan program-program kerja yang bagus dan semakin profesional," ucapnya.

Sementara itu, Ketua BPC Gapensi Jakarta Pusat Nikson Silalahi mengungkapkan, Gapensi akan maksimal dalam kolaborasi pembangunan Kota Jakarta Pusat.

"Kami akan mengikuti regulasi yang ada dan hari ini kita akan menyiapkan anggota kita untuk betul-betul profesional dalam mendukung pembangunan Jakarta Pusat," ungkapnya.