Dua RT Kelurahan Petojo Selatan Disemprot Cairan Disinfektan
Reporter: Maulana | Editor: Andreas Pamakayo
Suku Dinas (Sudin) Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Kota Administrasi Jakarta Pusat melakukan penyemprotan cairan disinfektan di wilayah RW 04 Kelurahan Petojo Selatan, Kecamatan Gambir, Kamis (10/2).
Kepala Regu Sudin Gulkarmat Kota Administrasi Jakarta Pusat Tri Wantoro mengungkapkan, penyemprotan disinfektan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Gulkarmat.
"Hari ini kita melakukan kegiatan rutin penyemprotan disinfektan dari Damkar Sudin Jakpus di lingkungan RT 07 dan 08, RW 04 Kelurahan Petojo Selatan," ungkapnya.
Menurutnya, ini merupakan permintaan warga yang bersurat ke Sudin Gulkarmat untuk mencegah penyebaran Covid-19. "Penyemprotan ini merupakan permintaan dari Ketua RT 08 untuk mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungannya," jelas Tri.
Tri mengaku meskipun efektivitas penyemprotan disinfektan tersebut mencapai 50 persen untuk melawan virus, namun para warga diimbau tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes).
"Efektivitas penyemprotan disinfektan mencapai 50 persen, namun tetap harus dibarengi dengan penerapan prokes sesuai aturan dari pemerintah. Semoga Covid-19 cepat berlalu," tandasnya.