Irwandi: Saya Minta Warga Jangan Anggap Remeh Omicron

Reporter: Nelly Marlianti | Editor: Andreas Pamakayo

Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Irwandi. Foto: pusat.jakarta.go.id

Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Irwandi meminta warga agar tidak menganggap remeh penyebaran Covid-19 varian Omicron yang saat ini menyebar di kawasan DKI Jakarta.

Irwandi mengatakan, penyebaran Omicron ini lima kali lebih cepat dibanding varian Delta yang beberapa waktu lalu juga menyebar di DKI Jakarta. Untuk itu, ia mengharapkan warga tetap patuh dan menjalankan protokol kesehatan (prokes) ketat.

“Kita berharap dengan penyebaran Omicron yang lebih cepat ini, prokes-nya harus lebih kencang lagi di banding kemarin,” ungkapnya saat dikonfirmasi, Kamis (27/1).

Irwandi menegaskan, meskipun resiko Omicron tidak tinggi, namun penularannya ini sangat cepat. Sehingga, warga tidak boleh menganggap remeh varian Omicron.

Menurutnya, warga harus tetap mengikuti kebijakan yang dilakukan pemerintah dalam rangka upaya penanganan penyebaran Omicron. “Jadi saya minta warga jangan dianggap remeh varian Omicron. Apa kebijakan pemerintah ikutin,” tegasnya.

Terkait status zona merah maupun zona hijau di wilayah Jakarta Pusat dalam penyebaran virus Omicron, Irwandi mengatakan, belum mendapatkan laporan terkait hal itu. Meski status zonasi di Jakarta Pusat belum diketahui, namun pihaknya tetap melakukan penanganan.

“Yang penting action dulu lah, kita anggap saja semua zona berbahaya. Karena Omicron penyebarannya cepat sekali,” tandasnya.