Penataan Kawasan di Kelurahan Kampung Rawa Capai 90 Persen

Reporter: Maulana Yusuf | Editor: Shendy Adam

Penataan kawasan di Kelurahan Kampung Rawa terus dilakukan.

Penataan kawasan unggulan di Kelurahan Kampung Rawa yang berlokasi di RT 03 RW 05, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat telah mencapai 90 persen. Lurah Kampung Rawa, Ferry Zahrudin mengatakan 10 persen sisanya hanya tinggal melakukan membuat mural di tembok, taman vertikal dan hidroponik.

"Sesuai instruksi Penjabat Gubernur dan wali kota, tiga bulan selesai makan pertengahan atau akhir Desember ini akan selesai, pelan-pelan tapi pasti wilayah kita akan tertata dengan baik," katanya, Senin(28/11).

Ferry menerangkan lokasi tersebut diusulkan sebagai kawasan unggulan Kelurahan Kampung Rawa karena sebelumnya tidak terawat. Kondisi lingkungannya kotor, saluran air tidak tertutup, temboknya pun terkelupas.

"Kita benahi satu persatu. Pertama membenahi salurannya oleh (Sudin) SDA dengan dikuras dan dipasang penutup, setelah itu kita lakukan pengaspalan oleh Sudin Bina Marga, lalu bersama warga kita perbaiki temboknya, tinggal tunggu tanaman hidroponik dan vertical garden," terangnya.

Untuk perawatan, lanjut Ferry, masyarakat akan dibimbing oleh pihak Sudin Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian. Pengelola RPTRA akan ditugasjab untuk mengelola tanaman hidroponik dan vertical garden.

"Untuk perawatan hidroponik ketua RT-RW dan masyarakat akan membantu dengan bimbingan pengelola RPTRA yang tadi kita sudah lihat dan dijelaskan sedikit tentang hidroponik," ucapnya.

"Harapannya dengan penataan ini wilayah kita menjadi lebih indah, nyaman segar dan asri sehingga warga yang lewat merasa lebih nyaman melewati jalan ini," harapnya.

Sementara itu Ketua RW 05, Sabar Wicaksono mengaku senang dengan diusulkannya wilayah RW 05 menjadi kawasan unggulan Kelurahan Kampung Rawa.

"Alhamdulillah kami bersyukur dan terimakasih kepada Pemprov DKI Jakarta dan khususnya pihak Kelurahan Kampung Rawa yang memilih wilayah kami. Wilayah kami menjadi lebih asri dan lebih indah, kami bersama warga akan menjaga dan merawatnya," ucapnya.