Sudin Nakertransgi Jakpus Buka Pelatihan Satpam
Reporter: Maulana | Editor: Andreas Pamakayo
Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Nakertransgi) Kota Administrasi Jakarta Pusat bersama PT Sigap Prima Astrea menggelar Apel pembukaan pelatihan satuan pengamanan (satpam) kualifikasi Gada Pratama.
Apel yang dipimpin langsung oleh Wakil Direktur Pembinaan Masyarakat Polda Metro Jaya AKBP Yudhistira Midyahwan berlangsung di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I, Gambir, Rabu (31/8).
Yudhistira mengatakan, satpam merupakan salah satu perpanjangan tangan fungsi kepolisian yang bertugas mengamankan wilayah.
"Polisi tidak 1×24 jam selalu ada sehingga memerlukan bantuan dari Pam Swakarsa salah satunya satpam. Semoga satpam di seluruh Jakarta memiliki standar dan tingkat profesionalitas yang sama berkat pelatihan yang diajarkan," katanya.
Sementara itu, Kepala Sudin Nakertransgi Kota Administrasi Jakarta Pusat Sudrajat mengungkapkan, pelatihan ini diadakan berdasarkan ketidakseimbangan pertumbuhan angkatan kerja dengan kesempatan kerja.
"Kompetensi atau memiliki keterampilan dan sertifikasi ini diberikan untuk membantu memenangkan persaingan mendapatkan pekerjaan tersebut," ungkapnya.
Menurutnya, pelatihan ini juga melatih mental dan fisik serta membekali para satpam untuk mengetahui tugas dan fungsinya dalam menjalankan tugas pengamanan dilingkungan kerjanya.
"Tujuannya antara lain meningkatkan pengetahuan dan kemampuan teknis sebagai satpam terutama pengetahuan dan kemampuan dasar, sehingga siap dan mampu mengamankan lingkungan kerja tetap aman," ucapnya.
Di tempat yang sama, Presiden Direktur PT Sigap Prima Astrea Suwito menuturkan, pelatihan ini akan dilakukan sesuai kurikulum yang telah ditentukan oleh Polri.
"Instruktur dari Polda Metro Jaya bersama sigap academy akan melatih mental, fisik, knowledge, kognitif dan kesamaptaan-nya," tutur Suwito.
Turut hadir dalam pembukaan pelatihan ini Kepala Bagian Perekonomian Kota Administrasi Jakarta Pusat M Yasin.