Wakil Wali Kota Lantik Pramuka Garuda dan Lepas Kontingen Jambore Nasional XI

Reporter: Maulana | Editor: Andreas Pamakayo

Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Irwandi melantik Pramuka Garuda dan melepas kontingen Jambore Nasional ke-XI. Foto: Berlian Sigit

Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Irwandi melantik Pramuka Garuda dan melepas kontingen Jambore Nasional ke-XI Tahun 2022 Kwartir Cabang (Kwarcab).

Kegiatan ini berlangsung, di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I, Gambir, Sabtu (21/5) pagi.

Irwandi yang juga merupakan Ketua Harian Majelis Pembimbing Cabang Jakarta Pusat mengatakan, pramuka merupakan kader dan ujung tombak bangsa yang telah melalui sejarah yang panjang dan telah teruji di kancah nasional dan internasional.

"Kemarin kita telah memperingati Hari Kebangkitan Nasional. Mudah-mudahan adik-adik yang merupakan calon pemimpin dan generasi penerus dapat dibimbing melalui pramuka," katanya.

Dalam sambutannya Irwandi juga mengucapkan selamat kepada 41 orang yang telah dikukuhkan sebagai Pramuka Garuda dan 16 anggota pramuka yang akan mengikuti Jambore Nasional XI.

"Selamat atas dikukuhkannya sebagai Pramuka Garuda, mudah-mudahan dapat dijunjung dan ditaati semua ketentuan dan dijadikan contoh di masyarakat," ucapnya.

Sebelum mengukuhkan para Pramuka Garuda, Irwandi sebagai Pembina Upacara melakukan tanya jawab kepada para peserta pelantikan dan memimpin pengulangan janji Pramuka Tri Satya.

Sementara itu, Ketua Panitia Seleksi Kontingen Jambore Nasional dan Penilaian Pramuka Garuda Sukri menjelaskan, pelaksanaan seleksi peserta Jambore Nasional Ke-XI tahun 2022 dan penilaian Pramuka Garuda telah dilakukan 13 kali pertemuan secara dalam jaringan (daring) ataupun luar jaringan (luring), di Sanggar Bakti Kwarcab Jakarta Pusat dan sekitar halaman Kantor Wali Kota Jakarta Pusat.

"Seleksi telah dilakukan mulai 19 Maret 2022 hingga 15 Mei 2022. Peserta seleksi Jambore Nasional dan Penilaian Pramuka Garuda secara keseluruhan berjumlah 59 anggota Pramuka Penggalang yang berasal dari tujuh Kwartir Ranting," jelasnya.

"Selain pramuka penggalang tersebut turut hadir bersama kita empat anggota Pramuka Penegak dan satu anggota Pramuka Pandega yang telah lebih dulu mengikuti seleksi Pramuka Garuda di Kwartir Ranting Garuda Tanah Abang," imbuhnya.

Sukri menuturkan, Pramuka Garuda adalah seorang anggota muda yang telah mencapai kecakapan dan penghargaan tertinggi pada masing-masing jenjang pendidikan kepramukaan.

"Sebagai wujud kepedulian kita terhadap pembinaan generasi anggota muda, kita harus memberikan apresiasi dan motivasi yang terbaik kepada mereka yang berjuang mencapai prestasi tertinggi tersebut," ucapnya.