100 Siswa SD Jakpus Meriahkan HUT ke-56 ASEAN

Reporter: Muhamad Aulia  | Editor: Andreas Pamakayo

Siswa SD meriahkan HUT ke-56 ASEAN. Foto: Zaki Ahmad Thohir

Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Dhany Sukma menghadiri rangkaian acara HUT ke-56 ASEAN (56th ASEAN Day Celebration) di Stasiun MRT Bundaran HI, Kelurahan Gondangdia, Kecamatan Menteng  Jakarta. Selasa, (8/8).

Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain, Presiden Joko Widodo, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Pangdam Jaya, dan Kapolda Metro Jaya. Selain itu, sebanyak 200 siswa sekolah dasar (SD) ikut meramaikan acara ini. 

Kepala Suku Dinas (Kasudin) Pendidikan Wilayah 1 Jakarta Pusat Rona Eveliner Sianipar menjelaskan, kegiatan ini merupakan hal baru untuk anak-anak karena bisa belajar di luar sekolah.

"Ketika disampaikan ke pihak sekolah, anak-anak senangnya luar biasa karena ini momen yang sedikit berbeda ketika mereka berada di sekolah jadi bisa belajar di eksternal atau luar sekolah," ujar Rona saat ditemui di lokasi.

Rona menambahkan, 200 siswa-siswi yang mengikuti acara merupakan gabungan dari beberapa sekolah di wilayah Pendidikan Jakarta Pusat I dan Jakarta Selatan II.

"Panitia kolaborasi dari MRT, Kemenlu, Pemprov DKI, ada lagi dari Sekretariat ASEAN jadi diminta untuk menyiapkan 100 siswa untuk Pendidikan Jakarta Pusat I dan 100 siswa dari Jakarta Selatan II," Rona menambahkan.

Menurutnya, untuk wilayah Jakarta Pusat sendiri ke-100 siswa tersebut dipilih dari beberapa sekolah di antaranya, SDN Kampung Bali 07, Menteng 02, Kebon Kacang 05, dan Gondangdia 02.

Rona berharap dengan mengikuti acara ini anak-anak mendapat pengalaman yang luar biasa karena tidak semua anak punya kesempatan seperti ini. Mereka akan menuliskan pengalamannya hari ini sebagai budaya literasi.

"Semoga hari ini pengalaman yang luar biasa buat anak-anak apalagi dalam rangka Indonesia sebagai ketua ASEAN, buat mereka jadi pengalaman luar biasa karena tidak semua anak punya kesempatan untuk hadir di sini," tandasnya.