Camat Gambir Beri Motivasi Bagi Kader Jumantik Petojo Utara
Reporter: Danar Pusung | Editor: Andreas Pamakayo
Dengan mengayuh sepeda, Camat Gambir Andri Ferdian bersilaturahmi dengan para kader juru pemantau jentik (Jumantik) di Pos RW 01, Kelurahan Petojo Utara, Jakarta Pusat, Jumat (3/3).
Pada kesempatan ini, Camat Gambir mengucapkan, terima kasih dan tidak lupa memberikan motivasi serta semangat kepada para kader jumantik agar tetap semangat di musim penghujan ini.
“Saya berterima kasih kepada para Ibu-ibu di sini yang sangat semangat dalam menjalankan tugasnya sebagai kader Jumantik,” ucapnya.
Andri mengajak kader Jumantik untuk lebih giat lagi dalam memantau jentik nyamuk apalagi di saat cuaca seperti ini.
“Saya kembali mengingatkan agar para kader minimal 1 minggu sekali untuk melakukan pemberantasan sarang nyamuk, karena cuaca seperti ini nyamuk demam berdarah dapat berkembang biak,” terangnya.
Andri juga berpesan kepada warganya agar tetap waspada dalam beraktivitas dan tetap menjaga kebersihan.
“Semoga Petojo Utara nol kasus dan angka bebas jentiknya di atas 98 persen,” harap Andri.
Sementara itu, Etty Koordinator Jumantik menceritakan bahwa dirinya bersama teman-temanya tidak pernah menemukan kesulitan saat menjalankan tugasnya.
“Dulu sih sering yah menemukan kesulitan, ada aja warga yang ga mau diperiksa rumahnya. Tapi, sekarang warga sudah mulai sadar dengan kesehatan,” ucap Etty.
Etty juga turut mengimbau warga di RW 01 agar menjaga kebersihan serta menjadi Jumantik mandiri.
“Yuk warga kita jaga kebersihan, dan juga turut serta menjadi Jumantik mandiri agar wilayah kita terbebas dari DBD,” tutup Etty.